Cesc Fabregas Teken Kontrak dengan Barcelona Minggu Ini

Diposkan oleh Hulu on 28 June, 2011

Cesc  Fabregas Teken Kontrak dengan Barcelona Minggu Ini
VIVA-BOLA, Seperti prediksi awal, kepulangan Cesc Fabregas ke kampung halaman benar-benar dimanfaatkan kubu Barcelona untuk mendekati kapten Arsenal tersebut. Seperti dirilis Sport.es, manajemen Camp Nou sempat berkunjung ke tempat kelahiran sang pemain, di kawasan Vilassar de Mar, Selasa (28/6) dinihari WIB.

Di sana, utusan Direktur Sepakbola Josep Bartomeu, bertemu dan berdiskusi dengan Super Fab, termasuk soal gaji yang mencapai 150 ribu euro atau lebih dari Rp 1,57 miliar per pekan. Hasilnya cukup mengejutkan, pasalnya Sport.es berani mengklaim, gelandang berusia 24 tahun tersebut tidak akan pulang ke London.

“Cesc akan meneken kontrak dengan Barcelona pada minggu ini. Itu sudah tak terbantahkan karena kedua pihak memiliki gairah sama. Arsenal tak bisa mencegah keinginan Cesc, karena bagaimanapun jika jiwa sudah tak ada di Emirates, hasilnya pasti tidak maksimal. Mulai sekarang, Barcelonistas bisa menyebut, selamat datang Cesc!”, tulis Sport.es.

Sebelumnya, Direktur Sepakbola Josep Bartomeu mengungkapkan, pihaknya dengan terpaksa menaikkan tawaran menjadi 35 juta pounds atau lebih dari Rp 472,5 miliar. Prediksi awal, dana tersebut bisa langsung balik setengahnya, melalui penjualan merchandise Fabregas dalam dua tahun.

Tanda-tanda ketidakpulangan Fabregas bisa dilihat dari rencana sang pemain yang tak akan hadir pada latihan perdana jelang pra musim pada Senin (4/7) mendatang. Selain itu, pelatih The Gunners, Arsene Wenger, juga sudah memilih gelandang berusia 24 tahun Arturo Vidal, yang punya tipikal sama persis dengan Fabregas.

Kabar cukup jelas didapat dari agen Fabregas, Darren Dein. Seperti dirilis El Pais, ia menyebut kalau sang klien memang sudah makin dekat dengan El Barca. Detail kontrak sudah didapat, termasuk beragam opsi terkait finansial seperti gaji, bonus, match fee, sisi komersiil dan kemungkinan perpanjangan kontrak.

“Saya belum bisa mengatakan apapun, karena semuanya masih terus berjalan. Kami memang harus berhati-hati karena apa yang kita lakukan dimonitor otoritas sepakbola Eropa. Cesc harus menghormati kontrak dengan Arsenal, tapi pihak klub juga tak bisa menolak hasrat Cesc,” sebut Darren Dein.
(m n budiarto)