Hasil Pertandingan Kualifikasi EURO 2012 | 3 - 5 Juni 2011

Diposkan oleh Hulu on 06 June, 2011

Hasil Pertandingan Kualifikasi EURO 2012 | 3 - 5 Juni 2011
VIVA-BOLA, STELAH berlangsung selama 3 hari, akhirnya seluruh partai kualifikasi Euro 2012 telah berakhir dini hari tadi. Banyak kejutan datang dari 20 partai yang mempertemukan tim-tim dari seluruh Benua Eropa tersebut.

Salah satu kejutan datang dari Timnas Prancis yang diluar dugaan mampu ditahan imbang oleh Belarusia 1-1 atas gol bunuh diri Eric Abidal dan Florent Malouda. Diatas kertas, kekuatan dari skuad Les Bleus sebenarnya jauh lebih mumpuni dibanding skuad Belarusia, namun bukan sepakbola bila tidak mampu menghasilkan kejutan.

Kejutan lain datang dari ranah Britania, skuad penuh bintang The Three Lions ditahan imbang 2-2 oleh Swiss di kandang. Tranquillo Bernetta menjadi mimpi buruk Inggris dengan dua golnya, yang dibalas melalui gol penalti Lampard dan sontekan Ashley Young.

Sementara itu tim raksasa Eropa, Jerman, Italia dan Portugal sama-sama berhasil mengemas hasil positif. Kemenangan der Panser 2-1 atas Austria, hasil 3-1 Gli Azzurri atas Estonia, serta kemenangan tipis 1-0 Portugal atas Norwegia membuat posisi mereka kokoh di puncak klasemen grup masing-masing.

Lewat hattick Roman Pavlyuchenko Rusia tanpa kesulitan berhasil membekap Armenia 3-1 di kandang sendiri. Kroasia juga tak terkendala membenamkan Georgia 2-1,lewat usaha M. Mand?uki? dan N. Kalini?.

Tim racikan Guus Hiddink, Turki hanya berhasil memaksakan hasil imbang 1-1 dari Belgia. Sementara itu satu-satunya negara Timur Tengah yang masuk dalam zona Eropa, Israel berhasil memaksakan kemenangan 2-1 dari tuan rumah Latvia.

Tiga negara Skandinavia, Denmark, Finlandia, dan Swedia secara bersamaan sukses meraih hasil positif dari lawan-lawan mereka. Denmark menggasak Islandia 2-0, Finlandia mencuri kemenangan 1-0 dari San Marino, dan Swedia yang melumat Moldova 4-1.

Berikut ini hasil lengkap seluruh pertandingan kualifikasi Euro 2012 yang berlangsung sejak hari Jumat (03/06/2011) hingga hari ini, Minggu (05/06/2011) :

Kazakstan 2 - 1 Azerbaijan
Liechtenstein 2 - 0 Lithuania
Kepulauan Faore 0 - 2 Slovenia
Rumania 3 - 0 Bosnia-Herzegovina
Kroasia 2 - 1 Georgia
San Marino 0 - 1 Finlandia
Moldova 1 - 4 Swedia
Austria 1 - 2 Jerman
Belgium 1 - 1 Turki
Italia 3 - 0 Estonia
Belarus 1 - 1 Prancis
Rusia 3 - 1 Armenia
Inggris 2 - 2 Swiss
Latvia 1 - 2 Israel
Slovakia 1 - 0 Andora
Yunani 3 - 1 Malta
Montenegro 1 - 1 Bulgaria
Islandia 0 - 2 Denmark
Makedonia 0 - 2 Republik Irlandia
Portugal 1 - 0 Norwegia.